Thursday, January 8, 2015

Tips Merawat Komputer

Tentunya kamu sudah tau yang namanya komputer atau sering disebut dengan pc. Jika kamu punya komputer, alangkah sayangnya jika tidak dirawat baik itu hardware atau softwarenya.

Sebenernya saya akan memberikan tips cara merawat komputer yang sederhana jadi ga terlalu mendetail karena saya juga belum cukup mahir dalam bidang komputer.

Tipsnya adalah

1. Matikan komputer.
Jika komputer tidak dipakai dalam waktu lama maka sebaiknya komputer kamu dimatikan yah, pasti kamu juga sudah paham maksudnya supaya komputer tidak bekerja terus dan panas.

2. Cabut kabel power
Ini dimaksudkan supaya mengamankan bila terjadi arus pendek, yg menyebabkan komputer terbakar, jika sikring atau fuse didalam power supply tidak bekerja.

3. Bersihkan Cpu
Bersihkan cpu minimal sebulan sekali, karna tentunya dengan banyak kipas yang bekerja didalam cpu maka debu2 pasti masuk kedalamnya, ini juga menjaga agan kipas memberikan.fungsi pendingin yang lebih baik dan juga processor yang bekerja akan lebih cepat dingin ketika tidak terhalang debu.

4. Tutup cover
Seperti tips cara merawat printer sebelumnya, komputer juga sama halnya, jika tidak dipakai ada baiknya ditutup menggunakan cover atau apapun yang bisa menghalangi komputer terkena debu.

5. Bersihkan Software
Jika komputer terasa berat atau lemot maka sebaiknya kamu membersihkan atau di-clean dengab memakai software clean. Banyak kok yang gratisan tinggal kamu download saja.

6. Hapus program
Seperti langkah nomor 5 maka fungsinya agar komputer tidak lemot atau berat yang bisa menyebabkan panas berlebih pada cpu atau overheat, maka sebaiknya hapuslah program-program yang tidak diperlukan atau tidak terpakai, dengan begitu akan mengurangi beban kerja dari hardware komputer kamu.

Segitu saja dulu yah tips dari newbie yg coba memberikan tips, semoga berguna, bila kamu mau menambahkan maka dengan senang hati saya terima.
Terimakasih atas kunjungannya...

No comments:

Post a Comment